Rabu, 22 Desember 2010

my journey as a mom

I'm back guys...after more than a year without new post...
Tanggal 9 des 2009, jam 9 pagi, aku berangkat ke rs panti nugroho dgn dibonceng suami, yuup, hari itu adalah hari perkiraan lahir my baby arwen.
Karena satu dan lain hal, kami memutuskan untuk melahirkan dengan operasi caesar. Aku mulai ditangani oleh suster2 di sana, dipasangin infus, dipasangin kateter (sakitnya minta ampuuun), dan jam 11 lebih dikit aku sdh masuk ruang operasi yang super dingin.
Dokter anestesi menyuntik punggungku dengan bius, tak berapa lama dsog ku dtg dan mulai beraksi. Di saat aku masih berpikir kalau2 obat biusnya tidak bereaksi dan aku bs merasakan perihnya pisau bedah menyayat perut, suaranya tangisannya melengking di telingaku. It was my most precious moment ever. Ada sebutir air bening di ujung mataku. Thanks God for this wonderful time.
Dsog bilang bahwa Arwen terlilit usus di leher dan pahanya, dia bilang : ntar suruh jadi peragawati aja Buk (filsafat org Jawa, kalau bayi lahir terlilit usus itu pakai pakaian apa aja pantes, luwes)...Dlm hatiku berkata:kita lihat saja nanti Dok...
Arwen dibawa keluar untuk dibersihkan, sementara aku masih 'diberesin' ma suster2.
Keluar dr ruang operasi aku dibawa ke ruangan dmn Arwen berada, saat2 menggembirakan dan mengharukan yang tak akan terganti. Terimakasih Tuhan, anugerahMu sungguh luar biasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar